Game Level #4 Memahami Gaya Belajar Anak
Hari #15
Hari terakhir setoran Tantangan Gamel Level 4, nih.
Hari dimulai dengan Abang Zi belajar di kelas dengan gaya belajar visualnya. Tadi pagi, Abang Zi sudah berpesan agar Danda membeli pisang dan roti tawar karena dia ingin membuat sandwich pisang keju.
Danda pun pulang dengan membawa pesanan Abang Zi. Pisang dan roti tawar. Kami pun sepakat mengeksekusi resep setelah salat Magrib.
Sembari menunggu waktu Magrib tiba, Abang Zi sibuk dengan bacaannya.
Setelah salat Magrib, kami pun masuk dapur dan mengeksekusi bahan.
Perlahan, satu demi satu, Abang Zi dibantu Danda mengikuti petunjuk pada resep.
Akhirnya, sandwich pisang keju buatan Abang Zi jadi, Danda dan Ayah juga sudah dibuatkan, dan kami menikmatinya bersama.
Setelah menikmati sandwich, kami belajar berama dan bermain PIPOYO GET EGG berdua. Alhamdulillah.
Skor observasi gaya belajar Abang Zi adalah
Visual: 45 poin
Auditori: 26 poin
Kinestetik: 37 poin
#hari15
#tantangan10hari
#gamelevel4
#gayabelajaranak
#kuliahbundasayangiip
#kuliahbundasayang
#institutibuprofesional